Home / Sulsel

Senin, 26 Januari 2026 - 10:46 WIB

Koramil 1406-09/Sajoanging Gelar Karya Bhakti Bersama Masyarakat dan Pelajar di Kelurahan Akkajeng

Koramil 1406-09/Sajoanging yang dipimpin oleh Serka Armansyah melaksanakan kegiatan Karya Bhakti bersama masyarakat dan siswa SMKN 4 Wajo di Kelurahan Akkajeng, Kecamatan Sajoanging, Kabupaten Wajo, pada Senin (26/1/2026)

Koramil 1406-09/Sajoanging yang dipimpin oleh Serka Armansyah melaksanakan kegiatan Karya Bhakti bersama masyarakat dan siswa SMKN 4 Wajo di Kelurahan Akkajeng, Kecamatan Sajoanging, Kabupaten Wajo, pada Senin (26/1/2026)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Koramil 1406-09/Sajoanging yang dipimpin oleh Serka Armansyah melaksanakan kegiatan Karya Bhakti bersama masyarakat dan siswa SMKN 4 Wajo di Kelurahan Akkajeng, Kecamatan Sajoanging, Kabupaten Wajo, pada Senin (26/1/2026).

Kegiatan Karya Bhakti ini dilaksanakan oleh personel Koramil 1406-09/Sajoanging sebagai bagian dari pembinaan teritorial serta upaya nyata TNI dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman di wilayah binaan.

Pembersihan difokuskan pada selokan dan parit yang selama ini dipenuhi rumput liar dan sampah. Kondisi tersebut dapat menghambat aliran air dan berpotensi menimbulkan genangan, sehingga perlu dilakukan pembersihan secara rutin dan menyeluruh.

Serka Armansyah menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan menjaga kebersihan lingkungan, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan generasi muda akan pentingnya menjaga fasilitas umum secara bersama-sama.

Melalui semangat gotong royong, personel Koramil, masyarakat, dan para siswa bahu-membahu membersihkan selokan dan parit, mencabut rumput liar, serta mengangkat sampah agar saluran air tetap bersih dan rapi.

Keterlibatan siswa SMKN 4 Wajo dalam kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana edukasi sekaligus pembinaan karakter, sehingga para pelajar memiliki kepedulian terhadap lingkungan sejak dini.

Masyarakat Kelurahan Akkajeng menyambut baik kegiatan Karya Bhakti tersebut dan mengapresiasi kehadiran Koramil yang selalu aktif melibatkan warga dan pelajar dalam kegiatan positif di lingkungan.

Dengan terlaksananya Karya Bhakti ini, diharapkan lingkungan Kelurahan Akkajeng menjadi lebih bersih dan nyaman. Koramil 1406-09/Sajoanging berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa guna memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat.(r)

Share :

Baca Juga

Sulsel

Di Hadapan Suardi Saleh, Kepala OPD, Staf Ahli, Kabag dan Camat Tandatangani Perjanjian Kinerja

Sulsel

Meningkat Signifikan, Gubernur Andi Sudirman Panen Mandiri Benih di Desa Palakka

Sulsel

Lewat Diplomat Day, Pemkot Makassar Ajak Dunia Mengenal Pesona Maritim dan Sunset Losari

Sulsel

Jokowi Panggil Mendadak Pj Gubernur Bahtiar Besok, Bahas pengembangan Megapolitan di Sulsel, Stadion dan Hinterland

Sulsel

Tim TPCB Dinas Kesehatan Makassar Kaji Banding ke Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung

Sulsel

Pemkot Makassar Bersama Korsupgah KPK RI Sosialisasi Pemerintahan Bersih, Bebas dari Korupsi.

Sulsel

Pemkab Gowa Bersama Kemenkominfo Ajak Komunitas Lawan Hoax Lewat Literasi Digital

Sulsel

Kadinkes Makassar Hadiri Rakor Penurunan dan Pencegahan Stunting