Home / Sulsel

Rabu, 29 Mei 2024 - 21:44 WIB

Camat Mariso Gelar Rapat Koordinasi Bersama Bahas Pilkada Serentak

Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun menggelar Rapat Koordinasi bersama bahas pelaksanaan Pemilu Serentak, Rabu (29/05/2024)

Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun menggelar Rapat Koordinasi bersama bahas pelaksanaan Pemilu Serentak, Rabu (29/05/2024)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Dalam rangka pelaksanaan Pilkada serentak yang akan dilaksanakan bulan November mendatang, Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun, S.STP., M.Si., mengadakan rapat koordinasi bersama para lurah dan pengurus Panwascam Mariso, Rabu (29/05/2024).

Dalam rapat koordinasi ini, Aswin Kartapati Harun menekankan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menghadapi pemilu.

Ia menginstruksikan kepada seluruh lurah untuk bekerja sama dalam mengawal jalannya Pilkada Serentak dan memastikan bahwa seluruh staff ASN di Kecamatan Mariso bersikap netral dan profesional.

“Kepada seluruh lurah, mari kita bersama-sama mengawal jalannya pilkada serentak nantinya, jaga sikap netralitas dan memastikan Pilkada berjalan dengan adil dan transparan. Oleh karena itu, saya meminta kepada seluruh lurah untuk memonitor dan memastikan bahwa seluruh staf ASN di wilayah kita tidak terlibat dalam politik praktis,” ujarnya.

Selain itu, juga membahas strategi untuk mengatasi potensi masalah yang mungkin timbul selama proses pemilu, serta bagaimana Panwascam dapat menjalankan tugas pengawasan dengan efektif dan efisien.

Diharapkan dari hasil rapat ini dapat memperkuat sinergi antara pihak kecamatan, kelurahan, dan Panwascam Mariso dalam menghadapi Pilkada Serentak, serta memastikan bahwa pemilu berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai dengan prinsip demokrasi.(Sir)

Editor: Hamzah

Baca juga:  Bupati Adnan Lepas Kirab Pelajar Andalan Sulsel

Share :

Baca Juga

Sulsel

Ketua TP PKK Kota Makassar Sambut Kunjungan Istri Delegasi 36 Negara MNEK 2023 di Benteng Rotterdam

Sulsel

Kemawa Bhaksos di Wajo, Ini yang Dilakukan

Sulsel

Pemkot Makassar Keluarkan Surat Tanggapan Perihal W Super Club melalui DPMPTSP

Sulsel

Dampingi Pj Gubernur Tinjau Pasar Murah, Pj Sekda Sulsel : Langkah Pengendalian Inflasi

Sulsel

Makassar Tuan Rumah PSBM XXII, Wali Kota Danny Siap Bersinergi dengan Saudagar Bugis Makassar

Sulsel

Di Pimpin Andi Rusman Rustam, Kantor Bapenda Barru Berubah Drastis

Sulsel

Sehari, Gubernur Andi Sudirman Terima Penghargaan Bidang Pendidikan dan Sosial

Sulsel

Dipandang Penuhi Syarat Sebagai Pemimpin Bangsa, APII Deklarasikan Dukungan untuk AMIN