Home / Sulsel

Minggu, 3 Desember 2023 - 12:19 WIB

Buka Seminar Wajo Go Digital Marketing, Darmawan Sanusi: Saatnya Wajo Miliki Pelabuhan Peti Kemas

LINTASCELEBES.COM WAJO — Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Wajo memberikan usulan kepada Pemkab dan DPRD agar sudah saatnya ada Wajo memiliki pelabuhan peti kemas.

Hal itu disampaikan  Ketua Kadin  Kabupaten Wajo  H. Darmawan Sanusi didepan Ketua Komisi II DPRD Wajo saat membuka seminar Wajo Go Digital Marketing di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Ahad (03/11/2023).

“Luar biasa peti kemas lewat saja di Wajo dan dampaknya hanya merusak jalan. Makanya kita berharap Wajo memiliki pelabuhan peti kemas, selain berdampak pada pertumbuhan ekonomi juga ada penambahan PAD untuk daerah kita,” ungkapnya.

Darmawan Sunusi mengungkapkan, Selain itu, juga sudah menyampaikan dan mengusulkan sejumlah program kepada Wakil Ketua I DPRD Wajo H. Firmansyah Perkesi. “Yang pertama adalah mengusulkan, kalau bisa tana-tanah yang ada di daerah kita ini harus kepemilikan ber KTP Wajo. Hal ini untuk melindungi aset-aset yang ada di Buni Lamaddukkelleng,” ujarnya.

Kemudian yang Kedua,  mengususlkan adannya kelender pariwisata. Dengan tujuan, kalau ada kelender pariwisata, pengusaha-pengusaha travel di Makassar khususnya di sulsel bisa melihat jadwal-jadwal wisata dan melihat wisata apa yang bisa ditawarkan pada wisatawan baik domestik maupun mancanegara.

“Kita juga mengusulkan adanya perkebunan varietas baru, seperti penanam tembakau. Pasalnya  letak georafis dan curah hujan Madura yang merupakan penghasil tembakau hampir sama di Wajo ini. Selain tembakau, ada bebarap jenis tanaman lain yang bisa dikembangkan,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Darmawan Sunusi mengharapkan kepada Pemkab, agar pengusaha pemula untuk dipermudah ijinnya. Pasalnya mereka baru mau memulai usahanya.

Sementara Ketua Komisi II DPRD Wajo H. Sudirman Meru mengungkapkan, mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan seminar Wajo Go Digital Marketing yang dilaksanakan secara gratis dan terbuka untuk umum.

Baca juga:  Usai Briefing dengan OPD Terkait, Bupati Wajo Bersama Forkopimda Tinjau Titik Terdampak Banjir

“Saya berkepentingan dengan kegiatan ini, karena Kamilah di DPRD Wajo Komisi II yang menginisiasi Perda yang diperuntukkan untuk para pengusaha muda yakni Perda ekonomi kreatif. Alhamdulillah, kegiatan ini merupakan implementasi dari Perda tersebut,” ucapnya.

Sudirman Meru mengharapkan mudah-mudahan semua yang hadir ini menjadi pengusaha-pengusaha muda yang akan berhasil baik sekarang ini maupun kedepan. “Yang terpenting dalan seminar ini adalah mendapat ilmu,” pungkasnya.

Sekadar diketahui bahwa, Seminar dengan menghadirkan pemateri Daeng Faqih (Founder Frame Indonesia) dan  Wahyu Tasmin (Founder Ghaniah Agency) merupakan kerjasama Kadin dan Hipmi Wajo.(Hamzah)

Editor: Syafruddin Menroja

Share :

Baca Juga

Sulsel

Soal Pengurusan Sertifikat Tanah di BPN, Gabungan Forum LSM dan Media Bersatu Aspirasi ke DPRD Wajo

Sulsel

Gelar Apel Pagi, Syahril: untuk Menjaga Komunikasi dan Koordinasi Lingkup DPRD Makassar

Sulsel

Hadiri Peluncuran Tahapan dan Maskot Pilbup Wajo, Andi Bataralifu Harapkan Keberhasilan Pemilihan Bisa Diwujudkan Dengan Baik

Sulsel

TP PKK Barru Gelar Layanan Kesehatan Gratis Bagi Masyarakat Umum

Sulsel

Pemkab Pinrang Dapat Bantuan Mobil Operasional dari Bank Sulselbar

Sulsel

Wali Kota Danny Harap Unhas Jadi Contoh Penerapan ZI WBK dan WBBM

Sulsel

Wali Kota Danny Dikukuhkan Sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

Sulsel

Sekda Abustan dan Pimpinan OPD Barru Gelar Pertemuan dengan Perwakilan Unibos