Home / Sulsel

Sabtu, 29 Juli 2023 - 10:03 WIB

Danny Pomanto Ajak Arsitek se-ASEAN Berlayar dengan Kapal Pinisi di Pantai Losari

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto bersama arsitek se-ASEAN Architect Congress berlayar meninggalkan Dermaga Anjungan Pantai Losari, Jumat (29/07/2023)

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto bersama arsitek se-ASEAN Architect Congress berlayar meninggalkan Dermaga Anjungan Pantai Losari, Jumat (29/07/2023)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto berhasil membuat peserta ASEAN Architect Congress ke-4 takjub dengan keindahan sunset yang dimiliki Kota Makassar.

Sudah menjadi tradisi Danny Pomanto menjamu tamunya dengan mengajak berlayar mengelilingi Pantai Losari menggunakan Kapal Pinisi.

Sekitar pukul 17.30 wita, dua Kapal Pinisi yang membawa peserta ASEAN Architect Congress berlayar meninggalkan Dermaga Anjungan Pantai Losari, Jumat, (28/07/2023).

Bersama arsitek se-ASEAN, Danny tampak menikmati senja dari Kapal Pinisi. Apalagi, Makassar tercatat sebagai delapan besar dengan view sunset terbaik di dunia. “It’s so beautiful,” ucap Khalid Sirat kagum, Arsitek asal Brunai Darussalam.

Ia bercerita ini merupakan pengalaman pertama ia naik Kapal Pinisi. Menurutnya, Makassar bisa menjadi salah satu referensi tujuan wisata dengan keindahan yang ia miliki.

“Ini pertama kalinya menaiki Kapal Pinisi. Sangat luar biasa dan senang berada di Kota Makassar. Masyarakat disini sangat baik, dan sangat cocok untuk berlibur,” ujarnya.

Danny Pomanto merasa bahagia bisa mengajak arsitek se-ASEAN menikmati keindahan Losari dengan menggunakan Kapal Pinisi.

Ia juga berterima kasih karena Makassar ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan ASEAN Architect Congress ke-4.

Jamuan di atas Kapal Pinisi, kata Danny Pomanto menjadi standar pemerintah kota menjamu tamu-tamu baik nasional maupun Internasional.

“Jadi bagaimana mereka ini bisa merasa bahagia berada di Kota Makassar. Tadi kita menyajikan makanan lezat, menikmati qnging mammiri, sunset, dan pantai kita yang luar biasa,” ucap Danny Pomanto.

Ditunjuknya Makassar sebagai tuan rumah event-event Internasional menjadi bukti bahwa Makassar semakin diakui secara global. “Kita bangga menjadi kota dunia karena peran-peran kita secara dunia sudah menjadi image Makassar,” ujarnya.

Baca juga:  PMII Datangi DPRD Wajo, Ini Yang Diaspirasikan

Selama kurang lebih dua jam berlayar di atas Kapal Pinisi, seluruh peserta tampak berbahagia. Mereka berbaur, akrab dan berjoget bersama.(Sir)

Editor: Sudirman

Share :

Baca Juga

Sulsel

Pj Sekprov Sulsel Harap Seluruh Daerah Konsisten Menuju Digitalisasi 100 Persen

Sulsel

Kadishub Makassar: Stop Beri Uang ke Pak Ogah

Sulsel

Sosperda Hari Kedua Disperkim Makassar Diikuti Peserta Camat dan Lurah

Sulsel

Pantau SKB CASN, Wabup Amran Harapkan Menghasilkan CASN yang Berkompeten

Sulsel

Kepedulian Satgas TMMD Ke-113 Kodim 1406/Wajo, Bangun Kamar Mandi dan WC yang Sehat

Sulsel

Hadiri HUT ke-160 Jeneponto, Wali Kota Danny Harap Kolaborasi-Sinergitas dalam Pembangunan

Sulsel

Wali Kota Danny Pomanto, Kapolrestabes Makassar dan Masyarakat Nobar Indonesia vs Vietnam di Festival F8

Advertorial

Pj. Bupati Wajo: Pasca Kunker Pertama Menteri PPPA RI di Wajo, Angka Perkawinan Anak Turun Drastis