Home / Sulsel

Kamis, 14 April 2022 - 16:18 WIB

Safari Ramadhan, Hasnah Syam Silaturahmi dengan Kelompok Pengajian Nurul Huda

Safari Ramadhan, Ketua TP PKK Barru, Terkini, Kelompok Pengajian Nurul Huda  Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Barru, drg. Hj. Hasnah Syam MARS., selaku Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda Kabupaten Barru memberikan sambutan saat melakukan kegiatan Safari Ramadhan 1443 H., di Kecamatan Tanete Rilau dan Kecamatan Barru, Kamis (14/4/2022).

Safari Ramadhan, Ketua TP PKK Barru, Terkini, Kelompok Pengajian Nurul Huda Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Barru, drg. Hj. Hasnah Syam MARS., selaku Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda Kabupaten Barru memberikan sambutan saat melakukan kegiatan Safari Ramadhan 1443 H., di Kecamatan Tanete Rilau dan Kecamatan Barru, Kamis (14/4/2022).

LINTASCELEBES.COM BARRU —  Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Barru, drg. Hj. Hasnah Syam MARS., selaku Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda Kabupaten Barru, melakukan kegiatan Safari Ramadhan 1443 H., di Kecamatan Tanete Rilau dan Kecamatan Barru, Kamis (14/4/2022).

Kegiatan ini adalah salah satu kegiatan rutin Tim Penggerak PKK Kabupaten Barru setiap tahunnya di bulan Suci Ramadhan dalam rangka mempererat jalinan silaturahmi dengan seluruh anggota kelompok pengajian Nurul Huda yang merupakan binaan langsung TP PKK Barru yang secara berjenjang ada di tingkat desa dan kelurahan, kecamatan hingga kabupaten.

Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda Kabupaten Barru Hasnah Syam menyampaikan terima kasih atas antusias dan semangat para anggota Kelompok Pengajian PKK Nurul Huda dalam melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan tahun ini.

Hasnah Syam yang saat ini menduduki kursi DPR RI mengatakan sangat bersyukur bisa melaksanakan safari Ramadhan ini.

Menurutnya, inti dari kegiatan safari Ramadhan adalah bagaimana silaturahmi terus terjalin dengan erat antara pengurus Kelompok Pengajian yang mana beberapa tahun terakhir kegiatan seperti ini tidak bisa terlaksana karena Covid 19.

“Di bulan Ramadhan ini juga adalah sebagai momentum untuk kita semua dalam meningkatkan ibadah dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT., ungkap Hasnah saat memberi sambutan di masjid Nurul Ittihad Pekkae.

“Alhamdulillah di tahun 2022 ini bertepatan di Bulan Ramadhan 1443 H, dikarenakan covid 19 agak mereda khususnya di Kab. Barru, dan capaian vaksinasi sudah meningkat sehingga ada sedikit kelonggaran untuk melaksanakan kegiatan yang berinteraksi langsung dengan masyarakat, namun demikian kita masih harus mematuhi prokes dan berkat sinergi yang baik antara Tim penggerak PKK bersama Pemerintah Kab. Barru dengan stakeholder lainnya sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik,” imbuhnya.

Baca juga:  Wawali Makassar Harap Entaskan Kota Tanpa Kumuh Melalui Kawasan DAK Integrasi

Ia juga berharap agar kegiatan safari ramadhan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat khususnya para anggota Kelompok Pengajian PKK Nurul Huda.

Ketua Kelompok Pengajian PKK Nurul Huda Kecamatan Tanete Rilau yang juga selaku Ketua TP. PKK Kecamatan Herawati menyambut hangat kedatangan Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda PKK Kab. Barru.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa bulan Suci Ramadhan disebut juga bulan penuh berkah, ampunan, semua ibadah akan dilipatgandakan pahalanya dan sekaligus sebagai sarana untuk pembersih jiwa serta mensucikan hati serta dapat bersama-sama menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadhan kali ini dalam keadaan sehat wal’afiat” pungkasnya.

Untuk diketahui, bahwa Safari Ramadhan kali ini, berbagai kegiatan dilaksanakan yaitu, pemberian materi Fikhi dasar terkait pelaksanaan Shalat Lima Waktu, dan juga pelaksanaan Bazar kuliner.(Mahmud)

Editor: Sudirman

Share :

Baca Juga

Advertorial

Refleksi 4 Tahun Kepemimpinan, Bupati Wajo Komitmen Berupaya Keras Wujudkan Harapan Masyarakat

Sulsel

Lepas Peserta Friendship Run, Danny Ajak Runners Makassar ke Borobudur

Advertorial

Wajo Fun Bike, Amran Mahmud Bersama Forkopimda Keliling Kota Sengkang Naik Sepeda

Sulsel

Kajati Sulsel Berbagi Tali Asih Bersama Anak Yatim Piatu Panti Asuhan Al Huda Malili Lutim

Sulsel

Kadishub Makassar Dampingi Walikota Danny Terima audiensi Kepala BPTD Kelas II Sulsel

Sulsel

Suardi Saleh Safari Ramadhan di Mesjid Latappareng

Sulsel

Tasya dan Hanifah, Dua Gadis yang Dapat Doa dan Perhatian dari Bu Dokter Hasnah Syam

Sulsel

Dari Ketua RT RW, Kepala Daerah, Menteri, Hingga Calon Presiden Hadiri Nikahan Anak Wali Kota Makassar