MEDIASINERGI.CO WAJO — Kapolres Wajo AKBP Muhammad Islam melepas 100 personilnya dalam rangka pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Kabupaten Luwu Timur, Minggu, 6 November 2020.
Pelepasan tersebut di tandai dengan penyematan pita operasi kepada 3 perwakilan personil dalam apel pemberangkatan.
Kapolres Wajo AKP Muhammad Islam menekankan kepada seluruh personil untuk mematuhi protokol kesehatan (Protkes). Ingatkan kepada rekan dan masyarakat untuk melaksanakan protokol kesehatan. Pasalnya keselamatan diri, keselamatan masyarakat dan keselamatan rekan yang utama.
“Jadilah teladan dalam penerapan protokol kesehatan, utamanya 4M yakni mmemakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan. Ingatkan masyarakat untuk tidak berkerumun agar penularan Covid 19 bisa dicegah,” tegasnya.
Selain itu, Muhammad Islam juga menekankan untuk tetap mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku dan senantiasa berkoordinasi dengan Polres setempat, agar selama berlangsung tahapan Pilkada Serentak 2020 situasi Kamtibmas di daerah tersebut kondusif dengan tetap menjunjung tinggi kearifan lokal budaya setempat.
Dia juga mengharapkan agar selama bertugas, menjaga nama baik institusi khususnya Polres Wajo, “Saya harapkan kepada seluruh rekan-rekan utamanya untuk para komandan pasukan agar senantiasa mengingat anggota tentang SOP yang berlaku selama menjalankan tugas pengamanan serta terus melakukan koordinasi dengan Polres setempat dengan harapan seluruh rangkaian kegiatan Pilkada Tahun 2020 berjalan lancar dan kondusif,” harap.
Pada kesempatan itu juga, Muhammad Islam berpesan agar personil tidak membawa senjata api.
Sekadar diketahui, Personil Polres Wajo yang terlibat dalam pelaksaan BKO berjumlah 1 SSK ditambah 10 personil.(red-man)
Editor: Kurniawan












