Home / Sidrap

Sabtu, 6 April 2019 - 20:00 WIB

3 Kabupaten Bahas Pemanfaatan 9 Pulau di Danau Tempe

LINTASCELEBES.COM SOPPENG — Bupati Wajo, Soppeng dan Sidrap berkumpul di Lejja membahas Pemanfaatan 9 pulau di Danau Tempe. Pasalnya pembangunan 9 pulau di Danau Tempe akan selesai pada bulan Juli 2019 mendatang.

Pertemuan yang digagas oleh Bupati Soppeng itu berlangsung di Lejja Kabupaten Soppeng Sabtu, 6 April 2019,  Pertemuan itu dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. Nurdin Abdullah, M.Agr,

Gubernur berharap Tahun 2020 kawasan Danau Tempe akan menjadi prioritas pembangunan Provinsi dengan kerjasama BBWSPJ dan Kabupaten terkait.

Bupati Wajo Dr. H. Amran Mahmud, S.Sos., M.Si memaparkan tiga arah pemanfaatan Danau Tempe yang menjadi prioritasnya. Pertama sebagai kawasan wisata, sumber air baku, budidaya perikanan.

Bupati Wajo yang didampingi oleh Plt. Kepala Bappeda Kabupaten Wajo Andi Pallawarukka mengatakan bahwa salah satu rencana besar sebagai gagasan dalam pertemuan itu di antaranya adalah pembangunan tanggul dan jalan lingkar yang mengelilingi Danau Tempe.”

Dalam pertemuan ini hadir Kepala BBWSPJ, Kepala BPKAD Provinsi , Kabid Perencanaan Makro Bappeda Provinsi, Kepala Dinas Pertanian Provinsi, Kadis PSDA Provinsi dan yang lainnya.(Selviedi)

Editor : Muh. Hamzah

 

Baca juga:  Kementerian Koperasi dan UKM RI Dorong Pengembangan KUMKM di Sulsel

Share :

Baca Juga

Bone

Raker PWI Disepakati Reshufle Kepengurusan

Keamanan

Bupati Wajo Tinjau Langsung Kebakaran Pasar Tempe

Advertorial

Pemkab Wajo Terima Penghargaan dari Gubernur Sulsel

Advertorial

Pemkab Wajo Mulai Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

Bone

Makassar Jadi Daerah dengan Pengangguran Tertinggi di Sulsel

Bone

Banjir, Akses Jalan Poros Wajo-Soppeng Terputus

Bone

7 Kecamatan di Wajo Dapat Program SERASI dari Kementrian Pertanian

Polisi

Jambret HP di Wajo, Dua Pemuda Asal Sidrap Diringkus Polisi