Home / Sulsel

Sabtu, 7 Juni 2025 - 16:24 WIB

Wali Kota Munafri Resmikan Vihara Lahuta Maitreya, Tekankan Pentingnya Toleransi Beragama

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meresmikan Vihara Lahuta Maitreya di Jalan Wahab Tarru, No.4 Makassar, Sabtu (7/6/2025)

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meresmikan Vihara Lahuta Maitreya di Jalan Wahab Tarru, No.4 Makassar, Sabtu (7/6/2025)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meresmikan Vihara Lahuta Maitreya di Kota Makassar pada Sabtu (7/6/3025) di Jalan Wahab Tarru, No.4 Makassar.

Pada kesempatan ini, orang nomor satu Kota Makassar ini menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan toleransi antarumat beragama sebagai pondasi utama dalam kehidupan bermasyarakat.

“Alhamdulillah hari ini kita hadir bersama dalam peresmian Vihara Lahuta Maitreya. Bangunannya luar biasa megah, dan berdekatan dengan momentum Hari Raya Kota Makassar. Ini mencerminkan bahwa toleransi dan keberagaman di Makassar berjalan sangat baik,” ujar Munafri.

Munafri menegaskan, hadirnya rumah ibadah yang representatif mencerminkan meningkatnya kepedulian umat terhadap nilai-nilai keagamaan dan spiritualitas. Hal ini, menurutnya, menjadi indikator meningkatnya kualitas keimanan masyarakat.

“Ketika masyarakat peduli dengan tempat ibadahnya, itu artinya keimanan semakin tinggi dalam menjaga kebhinekaan. Dan jika nilai keimanan dan toleransi tinggi,” katanya.

Appi juga menyampaikan bahwa kerukunan umat beragama tidak hanya berdampak pada kehidupan sosial, tetapi juga turut mendukung iklim investasi dan pembangunan di Makassar.

“Kalau nilai keberagamannya baik, tentu semua orang akan datang. Ini memberikan dampak positif bagi investasi dan membuka banyak lapangan kerja bagi warga,” tuturnya.

Ia mengajak seluruh masyarakat, khususnya umat Buddha, untuk tidak hanya menjadikan vihara sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial yang berdampak luas bagi masyarakat sekitar.

“Vihara ini bukan hanya tempat ibadah yang nyaman dan aman, tetapi juga harus memberi manfaat kepada lingkungan sekitar. Ini esensi hidup berdampingan dalam toleransi,” pungkasnya.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), tokoh masyarakat, serta para pemuka agama di Kota Makassar.(Sir)

Editor: Hamzah

Share :

Baca Juga

Sulsel

Jadi Perhatian Plt Gubernur Sulsel, Ruas Jalan Salaonro-Ulugalung Wajo Jadi Prioritas Tahun Depan

Sulsel

Satlantas Polres Wajo Tangani 166 Kasus Lakalantas, 56 Orang Meninggal

Sulsel

Segera MoU, Danny Bentuk Tim Kerja Khusus Tangani BRT Low Carbon

Sulsel

Puskesmas Andalas Gelar Penjaringan dan Skrining Kejiwaan Siswa

Sulsel

Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo Terima LHPK Semester II Tahun 2023

Sulsel

Ketua TP PKK Makassar Hadiri Gala Dinner Serasehan Istri Wali Kota se-Indonesia di Ternate

Sulsel

Ramadhan Tahun Ini Pemkab Gowa Bolehkan Aktifitas Keagamaan

Sulsel

Pemasangan Baliho Caleg-Capres Jadi Sorotan, Firman Pagarra Akan Imbau Semua Partai