Home / Sulsel

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:58 WIB

Camat Mamajang Andi Irdan Terima Kunjungan Komisi A DPRD Kota Makassar

Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si menerima kunjungan Pimpinan dan Anggota Komisi A Bidang Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar di Ruang Kerja Camat, Rabu (30/10/2024)

Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si menerima kunjungan Pimpinan dan Anggota Komisi A Bidang Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar di Ruang Kerja Camat, Rabu (30/10/2024)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR –– Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang Pimpinan dan Anggota Komisi A DPRD Makassar di Kecamatan Mamajang.

“Kami berharap pertemuan ini menjadi wadah bagi kita semua untuk memperkuat sinergi, kolaborasi, serta komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ucapnya.

Demikian disampaikan saat Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si menerima kunjungan Pimpinan dan Anggota Komisi A Bidang Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar di Ruang Kerja Camat, Rabu (30/10/2024).

Lanjut Camat Mamajang, bahwa Komisi A DPRD Kota Makassar yang membidangi pemerintahan tentu memiliki peran penting dalam memberikan arahan, evaluasi serta dukungan kebijakan bagi seluruh perangkat pemerintahan.

“Termasuk kami di kecamatan. Melalui kunjungan ini, kami harap akan tercipta komunikasi yang terbuka dan konstruktif, serta solusi dari berbagai tantangan yang kami hadapi,” lanjutnya.

Pihaknya juga berharap bahwa melalui kunjungan ini, Komisi A DPRD dapat melihat langsung kondisi di lapangan, khususnya di wilayah Kecamatan Mamajang, sehingga setiap aspirasi dan harapan masyarakat dapat tersalurkan dengan baik.

“Tentu kami selalu berupaya untuk memperbaiki pelayanan dan kualitas pembangunan yang ada di kecamatan ini, dan dalam hal ini kami sangat mengharapkan masukan, arahan dan evaluasi dari Bapak dan Ibu sekalian,” pungkas Camat Mamajang Andi Irdan Pandita.

Saat menerima kunjungan Komisi A, Camat Andi Irdan Pandita turut mendampingi Sekretaris Camat Mamajang Andi Muhammad Adri SH, Para Pejabat Struktural Kecamatan Mamajang, Lurah, Sekretaris Lurah serta Para Kepala Seksi Kelurahan Se Kecamatan Mamajang.(Sir)

Editor: Hamzah

Share :

Baca Juga

Sulsel

Dewas Perumda Air Minum Makassar Hadiri Deklarasi Lombok, Ini Isinya

Sulsel

IPAL Losari Jadi Contoh Pengelolaan Sanitasi, Pemerintah Pusat Apresiasi Kinerja PDAM Makassar

Sulsel

Suardi Saleh Lantik Ahsan Jafar selaku Dirut Perumda Air Minum Tirta Waesai

Sulsel

Idul Adha 1443 H, 7.369 Hewan Kurban Tersebar di Makassar

Sulsel

Tingkatkan Kualitas Air, PDAM lakukan Pembenahan dan Pemeliharaan Instalasi

Sulsel

Wali Kota Danny Kerahkan 22 Ribu Birokratnya Promosikan Makassar Menuju Kota Metaverse

Sulsel

Andi Arwin Azis Lepas dan Ikuti Road to Give 2024, Olahraga untuk Kesehatan dan Amal

Sulsel

Inovasi Lope Rusun, Kepala Disperkim Makassar Raih Lulusan Terbaik ke-2 Latpim II Puslatbang KMP LAN RI