Home / Asahan

Selasa, 1 Oktober 2024 - 17:49 WIB

Camat Kota Kisaran Timur Pimpin Coffe Morning Kecamatan

LINTASCELEBES.COM ASAHAN — Ada beberapa topik penting menjadi prioritas yang didiskusikan dalam kegiatan coffe morning ini, yakni membahas masalah pelayanan masyarakat, permasalahan pajak bumi bangunan, rencana dan persiapan kerja serta menyerap aspirasi dan meningkatkan kinerja di wilayah Pemerintahan Kecamatan Kota Kisaran Timur.

Hal ini disampaikan Camat Kota Kisaran Timur A. Syaiful P. Pasaribu. S.AP., M.M saat pimpin Coffe Morning Kecamatan Kota Kisaran Timur di Aula Kantor Camat Kota Kisaran Timur yang diikuti oleh Ka.UPTD / Korwil Kecamatan Kota Kisaran Timur, Sekretaris Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kasi / Kasubag Kecamatan Kota Kisaran Timur, Lurah Se-Kecamatan Kota Kisaran Timur. Selasa (01/10/2024)

Selanjutnya terkait dengan Pajak Bumi Bangunan (PBB) agar lebih ditingkatkan lagi capaiannya melalui mekanisme yang dapat dilakukan di kelurahan sehingga Kecamatan Kota Kisaran Timur dapat meraih capaian hingga 100 % untuk tahun 2024 ini.

“Terkait dengan pelayanan terhadap masyarakat agar lebih ditingkatkan lagi agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat baik ditingkat kelurahan ataupun kecamatan”, tegasnya

Lebih lanjut, Camat mengatakan saat ini telah memasuki tahapan-tahapan Pilkada 2024, mari kita sukseskan pelaksanaan pilkada ini dan khususnya kepada seluruh ASN di wilayah Pemerintahan Kecamatan Kota Kisaran Timur tetap berlaku netral.

Terakhir ia juga mengajak kepada kita semua bekerja sama untuk mendukung visi dan misi Pemerintah Kabupaten Asahan yaitu Masyarakat Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.(Sofyan)

Baca juga:  Bupati Asahan Terima Kunjungan PT PLN (Persero) UP3 Pematang Siantar

Share :

Baca Juga

Asahan

Camat Kota Kisaran Timur Pimpin Apel Gabungan

Asahan

Bupati Asahan Pimpin Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Asahan Tahun 2024

Asahan

Bupati Asahan Resmikan Ruang Pelayanan Kantor BPJS Cabang Kisaran

Asahan

Wakil Bupati Asahan Lantik PPT Pratama

Asahan

Wakil Bupati Asahan Hadiri Tangkal Napza Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Utara

Asahan

Pjs Bupati Asahan Ikuti Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Asahan Masa Jabatan 2024-2029

Asahan

Bupati Asahan Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 H

Asahan

Bupati Asahan Berikan Hak Suaranya Pada Pilkada Serentak 2024