Home / Sulsel

Jumat, 7 Juni 2024 - 19:21 WIB

Pemkab Wajo Ajukan Banding ke PT TUN Makassar Terkait Sengketa Pilkades Parigi

MEDIASINERGI.CO WAJO — Pemerintah Kabupaten Wajo mengajukan banding atas putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Makassar, Nomor : 2/G/2024/PTUN.MKS tanggal 28 Mei 2024 yang telah mengabulkan gugatan Penggugat dalam sengketa Pemilihan Kepala Desa Pilkades) serentak Kabupaten Wajo tahun 2023.

Pengajuan banding tersebut berdasarkan pada Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara, dimana pihak Penggugat atau Tergugat dapat mengajukan pemeriksaan banding kepada Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) dalam tenggang waktu empat belas hari setelah putusan pengadilan diberitahukan secara sah.

Upaya banding tersebut telah diajukan secara electronik melalui Kuasa Hukum Pemerintah Kabupaten Wajo pada Rabu, 5 Juni 2024 dengan akta Permohonan Banding yang diterima Sitti Nurce Sapan, S.H selaku Panitera Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) Makassar melalui sistem informasi pengadilan.

“Ya betul, terhadap putusan PTUN Makassar tersebut, telah diajukan banding ke Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makasar,” jelas Kabag. Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Wajo Andi Elvira Fajarwati P, S.H., M.H.

Terhadap hasil proses hukum tersebut, Pemerintah Daerah Kabupaten Wajo akan menjunjung tinggi hukum dan penegakan keadilan berdasarkan hukum serta akan mematuhi apapun putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap (inkracht van gewijsde) nantinya.(Sab)

Editor: Hamzah

Baca juga:  Danny Canangkan Program Satu Juta Polybag Gerakan Terus Menanam Serentak 1.096 Lorong Wisata

Share :

Baca Juga

Sulsel

Jelang Ramadhan, Disdag Maksimalkan Operasi Pasar Melalui Kontainer Makassar Recover
Walikota bersama Wakil Walikota makassar

Sulsel

Makassar Calon Kuat Tuan Rumah APEKSI 2023

Sulsel

Danny Pomanto Unjuk Kemampuan di Kejuaraan Softball Wali Kota Cup Makassar 2023

Sulsel

RTH Syekh Yusuf Resmi Dibuka, Bupati Gowa: Fasilitas yang Ada Bisa Digunakan untuk Masyarakat Umum

Sulsel

Hasil Audit BPK, Kabupaten Wajo Kembali Raih Opini WTP untuk Kesembilan Kalinya

Sulsel

Ciptakan Pesta Demokrasi Yang Berkualitas, Amran Mahmud Harap Semua Tahapan Tersosialisasi Dengan Baik

Sulsel

Suardi Saleh dan Hasnah Syam Silaturahmi dengan Kades se Kabupaten Barru

Sulsel

Jelang HUT Ke-79 RI, 70 Peserta Calon Paskibraka Gowa Mulai Latihan