Home / Sulsel

Senin, 17 Juni 2024 - 13:42 WIB

Jadi Khatib Shalat Idul Adha, Amran Mahmud Urai Makna Qurban dan Kepedulian Sosial

LlNTASCELEBES.COM WAJO — Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Wajo, Amran Mahmud mengajak kepada seluruh umat islam untuk memaknai Hari Raya Idul Adha dan ibadah qurban sebagai wahana untuk mewujudkan kepedulian sosial bagi sesama.

Hal tersebut disampaikan Bupati Wajo periode 2019-2024 ini saat membawakan khutbah Idul Adha 1445 H di Masjid Besar Nurul Bashar, Atakkae, Kecamatan Tempe, Senin (17/6/2024).

Amran Mahmud menyebutkan bahwa dengan berqurban itu akan memberikan kesempatan kepada semua untuk berbagi dengan sesama.

“Idul qurban ini menjadi sala momen untuk saling berbagi kepada saudara-saudara kita, khususnya mereka yang kurang mampu. Sehingga mereka juga bisa bersuka cita di hari raya ini,” ucapnya.

Ketua Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Wajo ini juga menekankan bahwa paling utama dari qurban ini adalah bagaimana mengurbankan, menyembelih dan menghilangkan segala watak yang kurang baik dalam diri kita.

“Semoga kita semua bisa menyembelih semua penyakit hati dan hal-hal yang tidak baik dalam diri sehingga mengantarkan kita menjadi insan yang semakin bertaqwa,”harapnya.

Setelah pelaksanaan shalat idul adha, Amran Mahmud kemudian keliling memotong hewan qurbannya di Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sengkang, Masjid Lailatul Qadri di Kecamatan Tempe, Masjid Isnaniah Andi Unru dan Masji Al Muhajirin BTN Tae di Kecamatan Tanasitolo.

Amran Mahmud juga akan berbaur dan bersilaturahmi dengan masyarakat di salah satu lokasi banjir lumpur di Kecamatan Pitumpanua pada Selasa (18/6/2024) dan di Kecamatan Belawa pada Rabu (19/6/2024).(Far)

Editor: Hamzah

Share :

Baca Juga

Advertorial

Digelar Selama Empat Hari, Jumlah Transaksi Expo Dekrnasda Sulsel di Wajo Tembus Milyaran Rupiah

Sulsel

Raker KORMI Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail Harapkan KORMI Menjadi Pemersatu Masyarakat

Sulsel

YASMIB Sulawesi-UNICEF Gelar Koordinasi Reguler, Formal dan Jalur Rujukan Antar Pemangku Kepentingan

Sulsel

Dishub Makassar Benahi Lampu Lalu Lintas Trouble di Jalan Sungai Saddang

Sulsel

Sinergi Basarnas dan Pemerintah Sulsel dalam Penanganan Bencana Semakin Kuat

Advertorial

Hadiri Pengukuhan Anggota Paskibraka, Ini Harap Ketua DPRD Wajo

Sulsel

Batalyon 120 Makassar Dikukuhkan, Danny: Mereka Garda Terdepan Jaga Makassar Aman Tertib dan Kondusif

Sulsel

Wakapolri Harap Program Ketahanan dan Kedaulatan Pangan Pj Gubernur Sulsel Diikuti Provinsi Lain