Home / Sulsel

Senin, 24 Juli 2023 - 19:49 WIB

Bakar Semangat Anggota Paskibraka Makassar Saat Latihan, Danny Pomanto: Buat Bangga Kota Ini

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengecek latihan anggota Paskibraka Kota Makassar di Tribun Lapangan Karebosi Senin (24/07/2023)

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengecek latihan anggota Paskibraka Kota Makassar di Tribun Lapangan Karebosi Senin (24/07/2023)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengecek latihan anggota Paskibraka Kota Makassar di Tribun Lapangan Karebosi Senin (24/07/2023).

Di sela-sela latihan, Danny Pomanto juga membakar semangat anggota Paskibraka yang akan mengibarkan bendera merah putih di Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 2023 mendatang.

Kata Danny Pomanto, 17 Agustus adalah momentum yang sangat dihargai seluruh masyarakat Indonesia. Karena itu, kalian adalah orang-orang pilihan.

“17 Agustus adalah tanggal yang sangat dihormati. Anak-anak ku adalah orang pilihan, menjadi bagian penting dari Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2023,” kata Danny Pomanto.

Menjadi seorang Paskibraka merupakan sebuah kebanggaan. Apalagi Paskibraka Kota Makassar selalu menjadi sorotan nasional.

“Artinya, Paskibraka Makassar menjadi sangat diperhitungkan dan Paskibraka yang membuat bangga kota ini,” tuturnya.

Pada kesempatan itu, Danny Pomanto juga menitipkan pesan kepada seluruh anggota Paskibraka agar terus menjaga kekompakan.

“Maka saya menyampaikan harus fokus, konsentrasi, dan terus bersemangat. Berlatih dan teruslah menjadi orang-orang pilihan bukan hanya individu tapi juga secara tim,” ujar Danny Pomanto.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Makassar Zainal Ibrahim turut mendampingi Wali Kota Danny Pomanto.

Ia mengatakan latihan Paskibraka Kota Makassar sudah dimulai sejak 11 Juni lalu di Halaman Balai Kota. Kemudian dilanjut di Tribun Lapangan Karebosi pada 1 Juli.

“Besok mulai latihan di Anjungan Pantai Losari. Ada 70 anggota Paskibraka Kota Makassar yang mengikuti latihan,” tutup Zainal. (*Sir)

Editor: Sudirman

Baca juga:  Penyuluh dan Petani di Sinjai Ikuti Pelatihan “Sejuta Petani”

Share :

Baca Juga

Sulsel

Aksi Nyata, Ketua TP PKK Sinjai Berikan Alat Bantu Bagi Penyandang Disabilitas di Desa Gunung Perak

Sulsel

Bupati Wajo Puji Semangat Kebersamaan Para Bikers di Anniversary ke 7 WMO di RTH Callaccu

Sulsel

Bupati Barru Shalat Idul Fitri di Desa Siddo

Sulsel

Gandeng WIR Group, Pemkot Makassar Bersiap Wujudkan Makassar Kota Metaverse

Sulsel

Lepas Peserta Ratusan Anak Peserta Karnaval PAUD/TK/KB/RA, Bupati Wajo Sumringah Bersama Wabup

Sulsel

2023, Keterbukaan Informasi Publik di Sulsel Semakin Baik

Sulsel

Dishub Makassar Hadiri Rakor Retina Relawan Palestina Konser Amal Makassar

Sulsel

Setelah Mediasi, Warga AM. Akbar Barru Buka Blokir Jalan