Home / Advertorial / Sulsel

Selasa, 2 Mei 2023 - 22:25 WIB

Target Masuk 5 Besar Pada STQH XXXIII, Wabup Amran Minta Kafilah Persembahkan Kemampuan Terbaik

Wakil Bupati Wajo, Amran saat menghadiri pembukaan STQH XXXIII tahun 2023 yang digelar di Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (2/5/2023)

Wakil Bupati Wajo, Amran saat menghadiri pembukaan STQH XXXIII tahun 2023 yang digelar di Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (2/5/2023)

LINTASCELEBES.COM SELAYAR — Pemerintah Kabupaten Wajo menargetkan minimal masuk 5 besar pada ajang Seleksi Tilawati Qur’an dan Hadits (STQH) XXXIII Tahun 2023 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang digelar di Kabupaten Kepulauan Selayar tanggal 2 sampai 8 Mei 2023.

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Wajo, Amran saat menghadiri pembukaan STQH XXXIII tahun 2023 yang digelar di Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (2/5/2023).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman dan diikuti oleh Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan.

Amran pada kegiatan tersebut didampingi oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Wajo, Muhammad Yunus, Kabag Kesra Setda Kabupaten Wajo, Ernawati Aras, Official, Pendamping dan para kafilah Kabupaten Wajo.

Amran menjelaskan bahwa untuk mencapai target tersebut, Kabupaten Wajo pada STQH kali ini menurunkan 17 orang kafilah yang akan mengikuti 10 cabang atau seluruh cabang yang diperlombakan.

Selain itu, lanjut Amran, Kabupaten Wajo juga, menjadi Kabupaten Pertama yang melakukan seleksi STQH Tingkat Kabupaten pada bulan Oktober 2022 lalu. Semua merupakan ikhtiar untuk mencapai target tersebut.

“Kami berharap para kafilah bisa mengeluarkan seluruh potensi yang dimiliki agar bisa mempersembahkan prestasi terbaiknya. Apalagi sekarang momennya hari jadi wajo, semoga bisa menjadi kado terbaik untuk Wajo,” harap Amran.

Partner kerja Bupati, Amran Mahmud ini juga menyampaikan terima kasih kepada Jajaran Kemenag Kabupaten Wajo, Bagian Kesra Setda Kabupaten Wajo, official dan pendamping yang mendapingi Kafilah Kabupaten Wajo pada kegiatan ini.

“Kami titip para kafilah kita, semoga bisa diarahkan dengan baik serta manfaatkan waktu senggang untuk melatih dan mengasah kompetensi mereka,” ucapnya.

Amran juga menyampaikan terima kasih atas penerimaan yang baik dari jajaran Panitia STQH dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar.(Far)

Editor: Syafruddin Menroja

Share :

Baca Juga

Sulsel

Dinkes Makassar Hadiri Acara Penilaian Kematangan Digital

Sulsel

Hadapi Sengketa Proses Pemilu, Bawaslu Wajo Tingkatkan SDM

Sulsel

Bupati Barru dampingi Gubernur Sulsel Resmikan Pengoperasian Terbatas Kereta Api

Sulsel

Danny Pomanto Resmikan Groundbreaking Renovasi Gereja Bukit Zaitun

Sulsel

Perjuangan APEKSI, Buahkan Dana Kelurahan Rp 1,7 Triliun

Sulsel

Wali Kota Munafri Siapkan Media Center Baru, Bukti Dukungan terhadap Kebebasan Pers

Sulsel

Dulu Kumuh dan Kotor, Kini Timlo Punya Public Space Baru

Sulsel

Munafri Tekankan Pentingnya Fair Play dalam Kompetisi