Home / Sulsel

Minggu, 18 September 2022 - 14:46 WIB

Pipa Induk Bocor di Tengah Jalan Goa Ria, PDAM Sampaikan Permohonan Maaf

PDAM Kota Makassar melakukan perbaikan kebocoran pipa distribusi air utama berdiameter 250 mm dan 150 terletak di Gerbang Jalan Goa Ria Sudiang, Minggu (18/09/2022).

PDAM Kota Makassar melakukan perbaikan kebocoran pipa distribusi air utama berdiameter 250 mm dan 150 terletak di Gerbang Jalan Goa Ria Sudiang, Minggu (18/09/2022).

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Perusahaan Daerah (Perumda) Air Minum Kota Makassar melakukan pengerjaan kebocoran pipa distribusi air utama berdiameter 250 mm dan 150 mm yang terletak di Gerbang Jalan Goa Ria, Sudiang.

Pengumuman pelaksanaan pekerjaan ini disampaikan melalui akun instagramnya @perumdaairminum.kotamakassar pada Ahad (18/09/2022).

Dampak dari pengerjaan tersebut, arus lalu lintas menuju Jalan Goa Ria mengalami gangguan.

“Mohon Maaf, lalu lintas di sekitar pekerjaan kebocoran tersebut mengalami gangguan, karena arus lalu lintas dari dan menuju Jalan Goa Ria ditutup Full,” tulis di akun instagram milik PDAM Makassar.

Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar membenarkan hal tersebut.

Saat ditanyai, Beni menyampaikan terpaksa dilakukan penutupan Jalan menuju dan dari titik lokasi kebocoran pipa hingga pengerjaan selesai karena jalur pipa tersebut membelah antara jalan utama pas di bawah gerbang Jalan Goa Ria.

“Para pengguna Jalan kita alihkan ke Jalan Kompleks Perumahan Bumi Permata Sudiang (BPS). Sesuai dengan penyampaian dan permohonan kita ke Polsek Biringkananya dan Dinas Perhubungan Kota Makassar,” kata Beni.

Dirinya juga menyampaikan permohonan maaf kepada para pengguna jalan yang melintas di wilayah pengerjaan kebocoran pipa ini.

“Kami minta maaf atas ketidaknyaman ini. Jalan terpaksa kami izin ditutup full karena pekerjaan menggunakan alat berat dan jalan utama kami bongkar. Insyaallah pengerjaan ini bisa segera selesai. Hari ini sekaligus dilakukan pembetonan ulang supaya segera bisa dilalui pengguna jalan,” tutupnya.(Natsir)

Editor: Sudirman

Baca juga:  Kadisperkim Makassar Terima Kunjungan Dandim 1408/BS Makassar

Share :

Baca Juga

Sulsel

Danny Pomanto Bawa Tamu Dari Belgia dan AS ke Longwis Totaka

Sulsel

Danny Pomanto: Pendampingan DPRD Perkuat Pengembangan Pariwisata di Makassar

Advertorial

Proses Rekapitulasi Suara di Tingkat Kecamatan, Legislator Minta KPU Tidak Main Curang

Sulsel

Bupati Barru Mengucapkan Selamat Memasuki Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah

Sulsel

Gubernur Andi Sudirman Sambut Kunjungan Wapres Ma’ruf Amin

Sulsel

Wali Kota Makassar Jajaki Kerjasama Perdagangan Bersama Austrade

Sulsel

Wawali Fatma Bentuk Tim Khusus Atasi Anjal

Sulsel

Rembuk Stunting, Wujud Komitmen Bersama Tangani Stunting di Sulsel