Home / Wajo

Rabu, 9 Maret 2022 - 17:37 WIB

Gandeng Alfamidi dan Baznas Wajo, Pemerintah Kecamatan Tempe Akan Gelar Vaksinasi Massal Besok

LINTASCELEBS.COM WAJO — Pemerintah Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo kembali akan menggelar vaksinasi massal. Vaksinasi massal yang rencananya akan digelar besok Kamis, 10 Maret 2022 di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Callaccu Sengkang.

Dalam vaksinasi tersebut, Alfamidi menyiapkan 250 paket bagi masyarakat yang divaksin.

Camat Tempe Supardi yang dihubungi via telepon seluler membenarkan hal tersebut. “InsyaAllah besok pemerintah kecamatan tempe akan menggelar vaksinasi massal. Dalam vaksinasi massal besok kita kerjasama dengan Alfamidi dan Baznas Kabupaten Wajo,” ujarnya.

Mantan Jubir Penanganan Covid 19 Kabupaten Wajo ini mengatakan, dalam vaksinasi besok melayani dosis I, 2 dan vaksin boster. Juga peserta dibatasi sampai 250 orang. “Saya himbau kepada masyarakat khususnya di Kecamatan tempe untuk mengikuti vaksinasi besok sebagai upaya meningkatkan imunitas tubuh,” harapnya.

Untuk itu, Supardi mengajak masyarakat yang belum divaksin baik dosis I maupun kedua serta vaksin boster untuk mendatangi lokasi yang telah ditetapkan. “Tabe Tapada Laoki Ma Vaksin ada 250 paket yang diiapkan bagi masyarakat yang sudah divaksin,” ajak Camat Tempe yang juga Ketua KNPI Wajo ini.

Supardi mengapresiasi Baznas Wajo dan Alfamidi yang siap bekerjasama dengan pemerintah kecamatan untuk menggelar vaksinasi massal besok di RTH Callaccu. “Mudah-mudahan dengan vaksinasi mampu menyukseskan program kekebalan kelompok seluruh warga. Sehingga warga terhindar dari penyebaran Covid 19,” pungkasnya.(reski)

Editor: Sudirman

Share :

Baca Juga

Advertorial

Silaturahim dengan Imam dan Guru Mengaji, Bupati Wajo: Mohon Selalu Doa-ta untuk Daerah Kita

Advertorial

Upacara HUT Kemerdekaan di Tengah Pandemi, Wabub Wajo: Prokes Ketat dan Peserta Dibatasi

Advertorial

Wajo Tuan Rumah Musda Forkom VII KSR PMI Unit Perguruan Tinggi Se-Sulsel, Amran Mahmud Harap Lahir Ide dan Inovasi

Advertorial

Lewat Program Kotaku, Amran Mahmud Dorong Wajo Jadi Kabupaten Tangguh dan Sejahtera

Wajo

Lantik 251 ASN untuk Penyetaraan Jabatan, Amran Mahmud Ingatkan Maksimalkan Kinerja

Wajo

Vaksinasi Covid 19 Dosis Pertama di Wajo Baru Mencapai 29,54 Persen

Wajo

Satu Tahun Pengerjaan, Pembangunan Pasar Peneki Wajo Akhirnya Rampung

Wajo

Aspirasi 3 Anggota DPR RI, 9 Kecamatan Di Wajo Dapat Jatah PISEW