Home / Sulsel

Sabtu, 8 Februari 2025 - 13:47 WIB

Berjuang Melawan Sakit, Wartawan Senior Bakri Remmang Harapkan Doa Untuk Kesembuhannya

LINTASCELEBES.COM WAJO — Wartawan senior, Bakri Remmang,SH,MH sedang berjuang melawan sakit yang dideritanya. Meskipun kondisi kesehatannya tidak memungkinkan, dia tetap semangat dan berharap dapat segera sembuh.

Menurut informasi dari kerabatnya, Bakri Remmang dirawat di Ruang Lontar 2 RS Wahidin Kota Makassar. Dia mendapat perawatan karena menderita gagal ginjal dan sedang menjalani perawatan intensif.

Meskipun kondisi kesehatannya tidak memungkinkan, Ketua JMSI Sulawesi Selatan itu mengaku akan tetap semangat dan berharap dapat segera sembuh.

“Saya tidak ingin menyerah, saya ingin terus berjuang dan memberikan yang terbaik untuk keluarga dan rekan-rekan saya kedepannya,” ujar Bakri Remmang.

Rekan-rekan wartawan dan keluarga Bakri Remmang sangat mendukung dan berharap beliau dapat segera sembuh.

“Kami semua sangat khawatir tentang kondisi kesehatan Bakri Remmang tapi kami juga percaya bahwa beliau akan segera sembuh dan kembali beraktivitas seperti biasa,” ujar Redaktur kliksulsel.com, Bang Ichal Mahendra.

Bang Ichal berharap Bakri Remmang,SH,MH dapat segera sembuh dan kembali beraktivitas seperti biasa. Ical juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan perawatan kepada Ketua JMSI Sulsel ini.

Selain itu, Ichal juga berharap doa dari semua pihak untuk kesembuhan Bakri Remmang. Bahkan Ichal mengajak untuk menjenguk langsung di Rumah Sakit agar Bakri lebih bersemangat melawan penyakit yang dideritanya.

“Dan kami juga berharap doa dari semua teman sejawat untuk kesembuhan, sejawat kita Bakri Remmang,”tutupnya. (**)

Share :

Baca Juga

Sulsel

Suardi Saleh Hadiri Gelaran Anniversary Neonatus Auto Club yang ke-2

Sulsel

Suardi Saleh Apresiasi Pelantikan KKDB Mimika Dirangkaikan Maulid Nabi Muhammad SAW

Sulsel

Perjuangkan Zero Stunting, Fatmawati Rusdi Rutin Turun Langsung ke PKM

Sulsel

Hilangkan Lelah, Satgas TMMD Kodim 1406 Wajo Bercanda Gurau dengan Masyarakat Saat Waktu Istirahat

Sulsel

Pemkot Makassar Terima Hibah Tanah Dari Letjen (Purn) Solihin GP

Sulsel

Pj Sekda Irwan Adnan Harapkan Makassar Menjadi Kota Tangguh di HUT ke-417

Sulsel

Kolaborasi dengan Dinsos, LPBB Pastikan Keluarga Korban Inseden Polewali Mendapatkan Santunan

Advertorial

Hari Pendidikan Nasional, Bupati Wajo Sampaikan Terima Kasih Kepada Insan Pendidikan