Home / Sulsel

Minggu, 2 Juli 2023 - 14:47 WIB

Adnan Tekankan Keterampilan Kepalangmerahan Kontingen Sulsel Harus Semakin Baik

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan melepas kontingen Sulsel yang akan mengikuti Jumbara PMR Nasional di Lampung

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan melepas kontingen Sulsel yang akan mengikuti Jumbara PMR Nasional di Lampung

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan melepas kontingen Sulsel yang akan mengikuti Jumbara PMR Nasional di Lampung yang dilaksanakan mulai 2-10 Juli 2023 mendatang.

Pada kesempatan itu, Adnan yang juga Bupati Kabupaten Gowa ini mengatakan mengikuti Jumbara akan meningkatkan keterampilan para peserta khususnya dalam hal kepalangmerahan.

“Jumbara nasional ini akan lebih meningkatkanĀ  keterampilannya dan tentu terus menjaga kekompakan dan kebersamaan diantara seluruh relawan yang ada. Sehingga siapapun yang membutuhkan tenaganya, pikirannya, dan pertolongannya mereka siap untuk membantuĀ  dengan keikhlasan dan ketulusan,” ungkapnya.

Dirinya mengaku, organisaisi PMI akan mengajarkan tiga kecerdasan yaitu kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual, sehingga demgan ketiga kecerdasan tersebut akan membantu para generasi muda dalam meningkatkan jiwa kepemimpinannya di masa yang akan datang.

“Siapapun yang mengikuti organisasi PMI maka dia merupakan calon-calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang. Disaat teman-teman anda yang lain ke mall, nongkrong, adek-adek memilih jalan ini yaitu berorganisasi PMI. Saya yakin dan percaya adik-adikku sekalian yang mengikuti Jumbara nasional akan mendapatkan banyak ilmu tambahan,” tambah Adnan.

Olehnya diri berharap, melalui Jumbara Nasional ini akan meningkatkan referensi baru dan keterampilan para pesera serta memperluas jaringan dengan orang-orang baru dari kontingen seluruh Indonesia.

Sementara Ketua Kontingen PMI Sulsel, Hasanuddin Kamal mengatakan, Kontingen Sulsel akan memberangkatkan 47 perserta yang terdiri dari Mula 12 orang, Madya 12 orang, Wira 12 orang, dan beberapa pendamping yang akan diberangkatkan dengan dua tahap.

“Pemberangkatan terdiri atas dua tahap, tahap pertama 7 orang peserta pada tanggal 30 Juni 2023 kemarin sebagai tim teknis, dan lainnya insyaallah pada tanggal 2 Juli besok untuk peserta, pembina dan tim peninjau lainnya,” sebutnya. (NH-Sir)

Baca juga:  Jamaluddin Urai Prestasi dan Fokus Kerja DPMDPPKBPPPA Barru

Editor: Sudirman

Share :

Baca Juga

Sulsel

100 Peserta Hadiri Pelatihan Tematik dan Panel Ahli yang Digelar UCLG ASPAC di Makassar

Sulsel

Hilangkan Lelah, Satgas TMMD Kodim 1406 Wajo Bercanda Gurau dengan Masyarakat Saat Waktu Istirahat

Sulsel

12 Capaian Gubernur Andi Sudirman di Bidang Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah

Sulsel

Tinjau Longwis di Satando, Kerajinan Logam Buat Fatmawati Rusdi Terkesima

Advertorial

Pemkab Wajo Menggelar Uji Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Sulsel

Pemkot Makassar Salurkan Bantuan Logistik dan Material untuk Korban Kebakaran di Rappokalling

Advertorial

Legislator Nunung Dasniar Minta Warga Agar Tidak Buang Sampah Disembarang Tempat

Sulsel

F8 Makassar Resmi Digelar 23 Agustus 2023 Mendatang