Home / Sulsel

Kamis, 14 Juli 2022 - 14:37 WIB

Kebakaran di Cendrawasih, Gubernur Minta BPBD Hadir di Tengah-tengah Masyarakat dan Salurkan Bantuan

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel menyalurkan bantuan logistik kepada korban kebakaran di Jalan Cenderawasih Lorong 29, Kelurahan Kunjung Mae, Kecamatan Mariso, Kota Makassar.

Adapun kejadian kebakaran terjadi pada Rabu, 13 Juli 2022 kemarin sekira pukul 12.00 Wita. Penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan.

“Kita tentu turut berduka atas peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Cenderawasih di lorong 29. Bantuan telah kita salurkan,” kata Kepala BPBD Sulsel, Muhammad Firda, Kamis (14/07/2022).

Peristiwa ini menyebabkan 1 (satu) unit rumah terbakar yang dihuni 5 jiwa. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Muhammad Firda menyampaikan, bahwa memang telah menjadi arahan Gubernur Andi Sudirman untuk pemerintah provinsi hadir di tengah-tengah masyarakat yang tertimpa musibah.

“Kehadirian pemerintah pada peristiwa bencana itu sangat berarti bagi masyarakat. Jangan dilihat dari jumlah bantuannya, tapi kepedulian dan kehadiran di tengah-tengah mereka sangat penting,” ucap Firda.

Sementara Ketua RT/RW 09/02, Syamsul, menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan. “Terima kasih bantuannya Pak Gubernur, bagi warga kami korban kebakaran,” sebutnya.(Natsir)

Editor: Sudirman

Share :

Baca Juga

Sulsel

Pj Gubernur Sulsel Buka Rapat Kerja Yayasan Canno Petta Lampe Uttu Cakkuridie Wajo

Sulsel

Kerjasama Pemda Barru, Kementerian Kominfo Gelar Training of Trainer Literasi Digital

Sulsel

Eratkan Silaturahmi, Danny Pomanto Jamu Masyarakat Toraja Se-Indonesia

Sulsel

Danny Pomanto Matangkan Persiapan Kunker Presiden Jokowi Resmikan IPAL Losari

Sulsel

Dinas Perhubungan Kota Makassar Siapkan Rekayasa Lalin Selama Pagelaran F8

Sulsel

Bunda PAUD dan Kadisdik Makassar Tinjau Standar dan Fasilitas PAUD Percontohan Pertama di Makassar

Sulsel

Pasca Pemilu 2024, Bawaslu Wajo Silaturahmi dan Buka Puasa bersama dengan Wartawan

Sulsel

Wali Kota Makassar Bahas Kerja Sama Keamanan dengan Kodim 1408