LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Kabar duka datang dari keluarga mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Wajo, HM Natsir Taufik, Selasa (16/11/2021) sore.
Istri Natsir Taufik, Hj. Suryati M.Noer, menghembuskan nafas terakhirnya di Makassar. Jenazah mantan ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Wajo ini akan dimakamkan, Rabu (17/11/2021) hari ini.
Bupati Wajo, Dr Amran Mahmud, menyempatkan waktunya melayat ke rumah duka di Makassar. Ia datang untuk mendoakan, menyampaikan belasungkawa sekaligus menyemangati keluarga yang ditinggalkan.
“Atas nama pribadi dan mewakili pemerintah kabupaten Wajo, saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian Almarhumah. Semoga mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. Keluarga yang ditinggalkan, diberi ketabahan dan kesabaran,” ucap Amran Mahmud yang tiba di rumah duka usai menghadiri pisah-sambut Kapolda Sulsel di Hotel Claro, Selasa malam (16/11/21).
Menurut Amran Mahmud, Almarhumah merupakan sosok yang punya perhatian terhadap pengembangan pemberdayaan perempuan di Wajo, khususnya ketika menjabat sebagai ketua DWP.
Karena itu, ia mengajak masyarakat, termasuk para pengurus dan anggota DWP, serta organisasi perempuan lainnya, agar mendoakan kepergian Almarhumah. (wan)