LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Dinas Kesehatan (Dinkes) Makassar Kota Makassar melalui PKM Dahlia menggelar Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024 di Posyandu Kampung Buyang, Selasa (23/07/2024).
Pemerintah mengumumkan pelaksanaan (PIN) Polio dimulai tanggal 23 Juli 2024. Pemberian imunisasi ini dilakukan secara serentak di posyandu, puskesmas dan sekolah.
Plt. Kepala Puskesmas Dahlia, drg. Rita Dewi Anggraini mengatakan bahwa pihaknya melakukan pemberian PIN Polio di Posyandu Kampung Buyang dan sekolah-sekolah yang masuk wilayah kerjanya.
“Untuk Posyandu, ada 17 Posyandu serta sekolah mulai dari PAUD TK dan SD, ada juga 1 Rumah bermain,” jelasnya.
Sasaran PIN Polio adalah anak usia 0 hingga 7 tahun diperlukan untuk membentuk kekebalan yang optimal terhadap semua virus polio.
“Alhamdulillah tidak ada kendala yang berarti karena Tim sudah siap sedia sebelum turun ke lapangan,” tegasnya.
Pemberian imunisasi pada PIN Polio sangat penting untuk mencegah virus polio yang dapat mengakibatkan kelumpuhan permanen, terutama pada anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi polio lengkap.
“Kami bersama Tim sangat mendukung kegiatan Pin Polio dan memaksimalkan sasaran sampai 100% terutama di wilayah kerja PKM Dahlia,” tutup Plt. Kepala Puskesmas Dahlia, drg. Rita Dewi Anggraini.(Sir)
Editor: Hamzah