Home / Sulsel

Rabu, 29 Mei 2024 - 21:44 WIB

Camat Mariso Gelar Rapat Koordinasi Bersama Bahas Pilkada Serentak

Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun menggelar Rapat Koordinasi bersama bahas pelaksanaan Pemilu Serentak, Rabu (29/05/2024)

Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun menggelar Rapat Koordinasi bersama bahas pelaksanaan Pemilu Serentak, Rabu (29/05/2024)

LINTASCELEBES.COM MAKASSAR — Dalam rangka pelaksanaan Pilkada serentak yang akan dilaksanakan bulan November mendatang, Camat Mariso, Aswin Kartapati Harun, S.STP., M.Si., mengadakan rapat koordinasi bersama para lurah dan pengurus Panwascam Mariso, Rabu (29/05/2024).

Dalam rapat koordinasi ini, Aswin Kartapati Harun menekankan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menghadapi pemilu.

Ia menginstruksikan kepada seluruh lurah untuk bekerja sama dalam mengawal jalannya Pilkada Serentak dan memastikan bahwa seluruh staff ASN di Kecamatan Mariso bersikap netral dan profesional.

“Kepada seluruh lurah, mari kita bersama-sama mengawal jalannya pilkada serentak nantinya, jaga sikap netralitas dan memastikan Pilkada berjalan dengan adil dan transparan. Oleh karena itu, saya meminta kepada seluruh lurah untuk memonitor dan memastikan bahwa seluruh staf ASN di wilayah kita tidak terlibat dalam politik praktis,” ujarnya.

Selain itu, juga membahas strategi untuk mengatasi potensi masalah yang mungkin timbul selama proses pemilu, serta bagaimana Panwascam dapat menjalankan tugas pengawasan dengan efektif dan efisien.

Diharapkan dari hasil rapat ini dapat memperkuat sinergi antara pihak kecamatan, kelurahan, dan Panwascam Mariso dalam menghadapi Pilkada Serentak, serta memastikan bahwa pemilu berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai dengan prinsip demokrasi.(Sir)

Editor: Hamzah

Baca juga:  Diskominfo Makassar Gelar Kerja Bakti di Area Sekitar Kantor

Share :

Baca Juga

Sulsel

Kemendagri Tunjuk Makassar Jadi Tuan Rumah Hari Otda XXVII

Sulsel

Jamin Kualitas dan Kontinuitas Air Masyarakat, Beni Iskandar Tinjau Langsung IPA 3 Antang

Sulsel

Pj Gubernur Bahtiar: Budidaya Pisang untuk Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan

Sulsel

Gelar Silaturahmi Bersama Kapolrestabes Makassar, Ini Harapan Plt Camat Bontoala

Sulsel

Safari Ramadhan di Tallo dan Ujung Tanah, Fatmawati Rusdi Ingatkan Bayar Zakat

Sulsel

Dinkes Kota Makassar Gelar Kegiatan Focus Group Discussion KIPI dan PD31

Sulsel

Respon Cepat, PDAM Makassar Salurkan Bantuan Korban Bencana Banjir

Sulsel

Digelar Hybrid dan Diikuti Ribuan ASN Se-Indonesia, Pemprov Sulsel Jadi Tuan Rumah Bimtek Nasional Kemkominfo RI