Home / Pendidikan

Minggu, 18 September 2022 - 08:20 WIB

HMI-MPO Komisariat Uniprima & IAI As’adiyah Cabang Wajo Maju Akan Gelar Basic Training Akbar

LINTASCELBES.COM WAJO — Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI-MPO) Komisariat Uniprima dan IAI As’adiyah Cabang Wajo Maju kembali akan menggelar Basic Training (Bastra).

Disamping perekrutan kader, kegiatan ini diadakan guna menanamkan nilai-nilai keislaman dan kebangsaan pada mahasiswa. Bastra kegiatan ini akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Pelaksanaan Basic Training Akbar HMI MPO Cabang Wajo Maju akan di mulai pada hari Kamis, 22-25 September 2022 berlangsung selama 4 hari di Gedung PGRI Kabupaten Wajo.

“Kami telah menyebarluaskan selebaran di penjuru Kampus di kabupaten Wajo, serta informasi di beberapa social media mengenai kegiatan ini. Perihal tema dalam kegiatan Basic Training Ini yakni Rekontruksi Paradigma Kader Dalam Bingkai Khittah Perjuangan; Ikhtiar Mewujudkan Kader Progresif,” ungkap Idris Usman selaku Ketua Panitia Pelaksana.

Pemateri menurutnya ada yang datang dari Pengurus PB HMI MPO, BADKO HMI Sul-SelBar dan beberapa pengurus Cabang lainya.

Ketua Umum HMI MPO Cabang Wajo Maju, Ahmad Muliyadi berharap seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan secara tertib dan disiplin agar materi yang diberikan dapat tersampaikan dengan baik.

Mahasiswa Magister Terapan di Politeknik tersebut menambah Kita Ber-HMI Untuk menjadi Leadership, tetapi Organisasi untuk memberi buah Manfaat. Kita lakoni secara Syukur dan Ikhlas supaya kita dapat memberi manfaat lebih banyak kepada orang yang membutuhkan dimanapun mengabdi dan juga sebagai Stock kepemimpinan pada era akan datang

“Pelatihan kaderisasi ini juga sebagai upaya meningkatkan SDM para mahasiswa agar menjadi agent of change dan menjadi kader yang benar-benar militan dan mampu menjawab tantangan dalam menghadapi dinamika kehidupan,” pungkasnya.(Mul)

Editor: Sudirman

Baca juga:  Danny Pomanto Lantik Wakil Bupati Jadi Ketua IKA Unhas di Tator dan Torut

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Mobil Listrik Buatan SMKN 2 Pangkep, JIPAND Diresmikan di Upacara 78 Tahun Kemerdekaan RI

Pendidikan

Verifikasi PPDB SMA 2024, Disdik Sulsel Perpanjang Hingga 10 Juni

Daerah

HAB ke 74, Kemenag Wajo Gelar Gerak Jalan Sehat Kerukunan

Pendidikan

Masyarakat Tak Terbiasa dengan Online, PPDB di SDN 135 Akkajeng Dilakukan Secara Luring

Pendidikan

SMPN 1 Pammana Ukir Sejarah, Rehan Alfino Terpilih Mewakili Sulsel di Tingkat Nasional Ajang GSI

Pendidikan

SD Annur Yapis Kota Sorong Menuju Sekolah Model

Pendidikan

Ambil Bagian pada Gelaran Pasar Murah dan Bazar, Bupati Mengapresiasi SLB Negeri 1 Wajo

Pendidikan

Sekolahku Tidak Rantasa, Berbanding Terbalik Dari Jepretan Media di SDI Antang 1