Home / Kesehatan / Wajo

Kamis, 22 Agustus 2019 - 21:36 WIB

Jelang Verifikasi Lapangan Tingkat Nasional, FKS Wajo Gelar Rapat Pemantapan

LINTASCELEBES.COM WAJO — Menjelang verifikasi lapangan kabupaten sehat tingkat nasional dalam rangka mempertahankan penghargaan tertinggi bidang kesehatan yakni Swasti Saba Wistara yang ketiga kalinya, Forum Kabupaten Sehat (FKS) Wajo menggelar rapat pemantapan di Ruang rapat Pimpinan Kantor Bupati Wajo Kamis, 22 Agustus 2019 malam.

Rapat pemantapan tersebut dipimpin langsung Ketua FKS Wajo Hj. Sitti Maryam. Hadir Wakil Ketua I FKS Wajo Hj. Munawarah Amran, Wakil Ketua II FKS Wajo H. Muchlis Mammi dan Pengurus dan anggota FKS Wajo.

Pertemuan tersebut juga dalam rangka menindaklanjuti hasil pembinaan forum kecamatan dan Pokja desa/kelurahan sehat tahun 2019 di 14 kecamatan.

Ketua FKS Wajo Hj. Sitti Maryam memberikan apresiasi kepada tim yang intens turun langsung melakukan pembinaan forum kecamatan dan Pokja desa/kelurahan sehat tahun 2019 di 14 kecamatan.

“Kita harapkan data yang masuk sesuai dengan fakta lapangan demi untuk kemajuan Wajo yang lebih baik,” harapnya.

 Istri Bupati Wajo ini juga sangat mengharapkan agar penentuan lokus benar-benar selektif.

Sebelumnya Wakil Ketua II FKS Wajo H. Muchlis Mammi mengatakan bahwa inti pertemuan ini untuk menentukan titik lokus yang akan diverifikasi oleh pusat sesuai dengan dokumen yang telah dikirim.

“Insyaallah tim pusat akan turun melakukan verifikasi lapangan pada 23 September 2019 mendatang,” ungkapnya.(Red)

Editor: Muh. Hamzah

Baca juga:  Dua Warga Wiringpalennae Dapat Bantuan dari At-Taubah Peduli

Share :

Baca Juga

Wajo

Aksi Unjuk Rasa di Bendungan Paselloreng, Polres Wajo Terjunkan 120 Personil Pengamanan

Wajo

Awas “Penumpang Gelap” Kemerdekaan Pers

Wajo

Gubernur NA Buka FASI ke XI Tingkat Sulsel, Wajo Tuan Rumah

Wajo

Bersama Rektor dan Wakil Rektor, Bupati Wajo Lepas Keberangkatan Pertukaran Mahasiswa Merdeka Uniprima Sengkang

Kesehatan

Manfaat Minum Air Putih untuk Kesehatan

Wajo

Launching Festival Rebus Makassar, Wali Kota Danny: Saatnya Hidup Sehat

Wajo

Peduli Sesama, Polsek Mamajang Gelar Jumat Berkah

Wajo

At-Taubah Peduli Bantu Dua Warga Desa Salo Tengnga Listrik Gratis dan Bantuan Modal Usaha